Tanda-tanda kucing mengalami demam dan cara penanganannya

Kucing kamu mengalami demam? Bingung apa yang harus kamu lakuin? Mau tau bagaimana cara menanganinya?... Simak ulasan berikut

    Kucing juga merupakan makhluk hidup biasa yang kadang kala bisa menderita berbagai macam penyakit seperti diare, demam, muntah, dll. Meskipun dikenal dengan hewan yang memiliki antibody cukup tinggi, tapi jika kondisi lingkungan yang buruk ataupun keadaan lingkungan yang tidak steril, sehat dan bersih maka itu bisa memudahkan bakteri dan virus berkembang dalam tubuh kucing. Bahkan ada beberapa penyakit kucing yangdisebabkan oleh "kondisi cuaca", cuaca yang ekstrem dan tidak staabil juga bisa menyerang kekebalan (antibody) dari tubuh kucing itu sendiri. Tak hanya itu saja, makanan atau minuman yang "salah" juga sangat bisa menyebabkan kucing terserang penyakit.

    Tentu kita tidak ingin jika kucing yang kita sayangi terserang penyakit kan. Baik penyakit yang masih sederhana hingga yang sudah tergolong parah, sangat dianjurkan bagi kita (pemelihara) unuk segera memberikan penanganan yang tepat. Karena memang pada saat kucing terserang penyakit, maka lingkungan sekitarnya akan ikut berdampak. Pada kali ini, saya akan berbagi ilmu dan pengalaman mengenai kucing yang terserang sakit DEMAM.

    "Demam" adalah suatu gejala penyakit yang ditimbulkan dari terserangnya antibody didalam tubuh oleh VIRUS atau BAKTERI tertentu. Saat tubuh terserang demam, kondisi fisik akan mengalami penurunan performa atau yang biasa disebut "drop".

    Tentu kita sebagai pemelihara akan risau saat kucing kita mengalami sakit demam. Saat kucing mengalami demam maka diharuskan untuk kita lebih memperhatikan kedaaan kesehatan kucing dan juga tingkah lakunya. Berikanlah kucing perawatan ekstra, lebih dari biasanya. Adapun tanda-tanda saat kucing sedang mengalami sakit demam adalah sebagai berikut :

Tanda Kucing Demam

      -   Mual
Saat kucing mengalami mual itu bisa disebabkan dari dua hal, yaitu karena konsumsi makanan yang salah dan bisa juga karena sakit yang dideritanya. Karena ini menyangkut dengan tanda-tanda kucing mengalami demam maka saya ambil penyebab yang ditimbulkan karena sakit Demam.
Jika  kucing dalam 3 x sehari sering mual atau muntah disertakan dengan air liur yang mengucur cukup banyak, maka itu bisa jadi pertanda bahwa kucing sedang mengalami sakit DEMAM.

      -   Suhu tubuh yang ekstrem
Suhu tubuh normal seekor kucing adalah 36o-39celcius, jika suhu tubuh kucing berada lebih atau kurang dari itu maka bisa dipastikan kucing tidak dalam kondisi sehat.

      -   Nafsu makan berkurang
Kucing yang sedang mengalami demam pada tubuhnya biasanya akan berkurang nafsu makannya, ini merupakan reaksi alami dari sistem antibody kucing. Saat kondisi tubuh kucing mengalami sakit seperti demam, mencret, dll. Maka kucing tidak memeiliki nafsu untuk mengonsumsi sesuatu.

      -   Bulu kucing rontok
Bulu kucing yang rontok sebenarnya bukan pertanda utama bahwa kucing sedang sakit demam, karena bulu kucing yang rontok juga bisa disebabakan karena kulit kucing yang kotor atau terdapat kutu. Tapi biasanya ketika kucing mengalami demam maka bulu-bulu halus dikucing akan mengalami kerontokan.

      -   Badan lesu dan lemas
Badan kucing akan sering telihat lesu dan lemas saat sedang mengalami demam. Kucing akan lebih banyak pasif, sering tidur, dan tidak banyak bergerak dalam kesehariannya.

    Jika kucing kesayangan kamu sudah menandakan ciri-ciri seperti diatas, maka besar kemungkinan kucing kamu sedang mengalami sakit DEMAM. Kucing yang sedang mengalami demam tidak bisa kita ketahui tanpa adanya pengawasan dari kita. Jika kucing sudah mengalami gejala-gejala atau tanda-tanda seperti yang disebutkan diatas, maka kita perlu sesegera mungkin memberikan penanganan pertama dan pengobatan agar mencegah kondisi kucing tidak menjadi semakin parah. Berikut tips dan cara tepat penanganannya :

Tips Menangani Kucing saat Demam

      1.   Memberi obat untuk si kucing
Hal pertama yang perlu saat anda mengetahui bahwa kucing anda adalah dengan memberinya obat demam khusus untuk kucing, banya tersedia di toko-toko kucing atau petshop-petshop juga. Jangan memberikan obat-obat yang diperuntukan manusia seperti panadol,konimex,dll itu sangat tidak dianjurkan karena memiliki dosis yang jauh berbeda.

      2.   Menempatkan pada ruang/tempat khusus
Sebagai penanganan agar kondisi kucing tidak semakin buruk maka berilah tempat/ruang khusus yang disediakan agar kucing merasa nyaman dan dapat beristirahat dengan tenang dan aman, ini juga bertujuan agar lingkungan sekitarnya tidak terkena dampak dari penyakit si kucing tersebut.

      3.   Memberikan makanan yang bervitamin dan bernutrisi tinggi
Selama masa sakit demam, kucing dianjurkan diberi makanan yang bernutrisi tinggi agar nutrisi tersebut tercerna dalam tubuh dan memproduksi gizi yang baik pada tubuh kucing. Pilihlah makanan yang banyak mengandung omega3, vitamin B, dll.

      4.   Cek dan rawat kondisi tubuh kucing secara rutin
Selalu mengecek dan mengawasi kondisi tubuh kucing secara rutin serta menjaganya agar suhu tubuh kucing stabil. Bisa menggunakan thermometer atau jika perlu rajin-rajinlah untuk kontrol di dokter hewan.

      5.   Tuntunlah kucing dalam mengonsumsi makanan dan minuman
Saat kucing mengalami demam maka tubuh dan nafsu makannya akan berkurang, oleh karenanya disitu kita sebagai pemelihara diharapkan peka untuk memberikan dan membantu kucing dalam mengonsumsi makanan. adapun caranya bisa bermacam-macam, menurut pengalaman saya salah satunya yaitu dengan menggunakan suntukan(suntikan yang tumpul), caranya dengan menghaluskan makanan, minuman, juga obat kita bisa menggunakan suntikan yang dimasukkan kedalam mulut si kucing agar memaksa si kucing untuk makan, minum dan minum obat.

      6.   Larikan kedokter jika dirasa perlu
Adapun jika kucing kesayangan kamu sudah mengalami demam yang terlalu ekstrem dan sangat parah maka solusi terkahir yang bisa kamu lakukan yaitu dengan melarikannya ke dokter-dokter hewan yang sudah ahli, dokter akan memeiksa dan setelahnya akan memberikan obat atau bisa juga hanya resep obat yang diperlukan kucing kesayangan kamu yang sedang mengalami sakit.
  
    Demam yang dialami kucing  biasanya akan menimbulkan penyakit-penyakit yang lain karena dengan kucing terserang virus demam maka antibody kucing akan melemah dan mudah terserang penyakit lainnya, oleh karenanya seperti yang saya jelaskan diatas untuk memisahkan atau memberi ruang dan tempat bagi kucing yang sedang terserang penyakit demam. Dan juga janganlah lupa selalu mengawasi dan mengontrol kucing serta berilah perawatan ekstra atau lebih karena kucing yang mengalami demam biasanya akan lemas dan kurang fit dalam kesehariannya. Jika tips dan cara yang saya berikan tidak berhasil dan kucing masih belum sembuh maka penanganan yang paling baik adalah dengan membawanya ke dokter hewan agar mendapatkan penanganan dan obat yang lebih tepat.

    Demikian info mengenai Tanda Kucing Mengalami Demam dan Cara Penanganannya dari isman Pet, semoga yang sedikit ini ada manfaatnya bagi kalian pemirsa… APABILA ada pertanyaan atau hal-hal yang kurang jelas silahkan bertanya di kolom “KOMENTAR”, kami sangat terbuka dan menghargai saran dan masukan pemirsa, Terima kasih.


Silahkan Follow FACEBOOK Fanspage "ISMAN PET" dan akun G+ (Google Plus) “ADMIN” untuk mendapatkan info & tips-tips TERUPDATE.

Related Posts:

0 Response to "Tanda-tanda kucing mengalami demam dan cara penanganannya"

Post a Comment