Fakta dan Mitos : “KUCING HITAM”

Kamu takut kucing hitam? Pernah denger beberapa MITOS mengenai kucing hitam? Apasaja FAKTA dan MITOS seputar kucing hitam ini?... Berikut ulasan lengkapnya

    Kucing merupakan hewan yang memiliki banyak macam ras, ada yang merupakan ras asli ataupun ada juga yang merupakan ras campuran (MIX), setiap ras memiliki ciri fisik yang berbeda-beda, seperti bulu kucing,warna kucing,dan juga bentuk fisik kucing itu sendiri. Pada kali ini saya akan membahas tentang fakta dan mitos mengenai kucing “KUCING HITAM”. Berikut saya berikan ulasan lengkapnya :

Fakta dan mitos KUCING HITAM 

   1.       MITOS : Kucing hitam menandakan nasib sial
Di amerika ,jerman dan china dari mereka masyarakatnya sepakat bahwa kucing hitam menandakan kesialan atau nasib sial baik bagi kucing itu sendiri ataupun bagi lingkungan di sekitarnya.

   2.       FAKTA : Kucing hitam memiliki warna mata yang indah
Kucing hitam biasanya memiliki warna mata yang indah, ini sebenarnya bukan menjadi kekhususan bagi kucing hitam karena kucing hitam sama saja dengan jenis kucing lainnya yang memiliki warna biru,kuning keemasan atau yang lainnya, ini lebih disebabkan karena perpaduan antara warna hitam pekat pada kucing dan matanya yang berwarna cerah (kuning keemasan / biru langit).

   3.       MITOS : kucing hitam merupakan hasil reinkarnasi seorang manusia
Tidak sedikit juga masyarakat yang meyakini bahwa kucing hitam merupakan hasil reinkaranasi dari seseorang yang sudah meninggal dunia, oleh karenanya mereka sangat menghindari untuk memelihara kucing berbulu hitam.  

   4.       FAKTA : kucing hitam atau tidak “semuanya sama saja”
Faktanya kucing hitam dengan warna lain itu sama saja dengan kucing lainnya hanya yang membedakan adalah warna bulunya saja. Tidak ada cacat fisik atau kelebihan ataupun kekurangan tertentu.

   5.       MITOS : sebagai perwujudan dewi matahari
      Bagi kalangan masyarakat mesir, kucing berbulu hitam merupakan perwujudan dari Dewi Bast, Dewi Bast merupakan putri dari “Ra sang” Dewa matahari,tentu ini hanya merupakan kepercayaan masayarakat terdahulu.

         Baik fakta ataupun mitos itu tergantung dari cara tangkap kita meresponnya, tentunya sebagai manusia modern pada zaman yang serba canggih masa kini kita lebih pintar dan cerdik dalam menelan informasi dan berita sekitar. Kucing merupakan hewan yang populer bagi pemelihara/pet-lovers jadi kita harus bijak dalam menangkap informasi semacam itu.

Demikian info lengkap mengenai Fakta dan Mitos Kucing HITAM dari isman Pet, semoga yang sedikit ini ada manfaatnya bagi kalian pemirsa… APABILA ada pertanyaan atau hal-hal yang kurang jelas silahkan bertanya di kolom KOMENTAR, kami sangat terbuka dan menghargai saran dan masukan pemirsa,terima kasih.

Silahkan Follow FACEBOOK Fanspage "ISMAN PET" dan akun G+ (Google Plus) “ADMIN” untuk mendapatkan INFO & TIPS-TIPS terupdate

Related Posts:

0 Response to "Fakta dan Mitos : “KUCING HITAM”"

Post a Comment